InShot Video Downloader adalah aplikasi yang memungkinkanmu mengunduh video dari beberapa jejaring sosial dan portal video populer. Kamu dapat mengunduh video dari Instagram, Facebook, Dailymotion, Live Leak, atau Vimeo. Namun, sama seperti peringatan aplikasi ketika kamu membukanya untuk pertama kali, kamu TIDAK dapat mengunduh video dari Youtube.
Mengunduh video dengan InShot Video Downloader semudah membuka tab baru, mencari video atau menempelkan tautan dari situs web lain, dan mengetuk tombol unduh. Kamu dapat langsung memilih kualitas dan format pengunduhan. Setelah beberapa detik, videomu akan tersimpan di memori ponsel.
Dalam opsi pengaturan, kamu dapat memilih direktori unduhan untuk videomu serta mesin pencari yang ingin kamu gunakan di dalam aplikasi. Kamu juga dapat mengaktifkan atau menonaktifkan pemblokir iklan dan memilih untuk mengunduh video hanya ketika smartphone terhubung jaringan WiFi.
InShot Video Downloader adalah aplikasi luar biasa untuk mengunduh video dari Internet. Kamu dapat dengan mudah menyimpan video favorit di memori Android dan menontonnya kapan pun kamu inginkan, bahkan ketika kamu tidak memiliki koneksi internet.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 6.0 ke atas
Komentar
Saya puas dengan aplikasi ini 👍
Baiklah
Programnya luar biasa